Monday, March 19, 2007

Telur Sayang Ikan



Kalau orang bule punya Omelet atau scrambled egg ( telur orek ), kita punya telur dadar dengan bawang dan cabe; begitu katanya Kylie Kwong.

Apalagi pagi pagi gini biasanya saya kurang suka makan nasi kecuali kalau ada istri dan anak anak. Si sulung Astrid kalau sudah makan, melihat caranya makan bisa jadi ikutan lapar; apalagi kalau sudah berebut nasi goreng dengan adiknya Si Dion, bikin saya dan istri jadi semangat makan.
Tapi pagi ini saya lagi sendiri jadinya malas makan nasi, tapi perut lapar. Lalu teringat kata si Kylie itu, hmm.. telur dengan cabe dan bawang, kenapa tidak?

Bahan yang diperlukan :

- Telur dadar 2 butir
- Sisa ikan apa saja yang semalam belum habis dimakan
- Cabe besar merah
- Bawang merah

Cara membuat :
  • Goreng ikan sisa semalam sampai kering, angkat dan sisihkan
  • Potong potong cabe merah dan bawang merah
  • Goreng telur setelah dikocok sebentar, jangan dibalik
  • Taburkan cabe dan bawang diatas permukaan telur yang masih basah
  • Angkat telur
  • Taruh ikan diatas telur
  • Makan sendirian sambil nonton English Premier League Highlight.. dan secangkir Bakoel Kopi panas.. hmm, gak sendirian lagi kan?
  • Musik yang cocok untuk mengiringinya : Welcome to The Black Parade - My Chemical Romance
- u

No comments: